Aa Gym: Menyikapi Sikap Buruk Orang Lain

Assalamualaikum,

Kita harus sangat siap, bahwa setiap apapun yg kita lakukan, ada orang yang tidak menyukai kita. 

Ada orang yang memperbaiki diri, ada juga orang yang mengajak baik orang lain. Tidak cukup kita baik untuk diri sendiri, tapi harus berbuat baik untuk sesama.

Urusan kita itu bagaimana menyikapi sikap buruk orang lain dengan sikap terbaik dari kita. Kalau orang menghina, kita menghina lagi, terus apa bedanya? Untuk apa kita sekolah dan belajar agama jika kita meniru sikap buruk orang lain. 

1.Terkadang orang bersikap buruk ke pada kita, itu adalah pembelajaran dari Alloh untuk kita agar tidak meniru perilaku buruk orang lain.
2. Ladang evaluasi
3. Ladang riadhoh, ladang untuk bersabar, 
4. Ladang amal sholeh

 Allah SWT berfirman: 
 وَجَزٰٓ ؤُا سَيِّئَةٍ سَيِّئَةٌ مِّثْلُهَاۚفَمَنْ عَفَا وَاَصْلَحَ فَاَجْرُهٗ عَلَى اللّٰهِۗاِنَّهٗ لَا يُحِبُّ الظّٰلِمِيْنَ 
 "Dan balasan suatu kejahatan adalah kejahatan yang setimpal, tetapi barang siapa memaafkan dan berbuat baik (kepada orang yang berbuat jahat) maka pahalanya dari Allah. Sungguh, Dia tidak menyukai orang-orang zalim."
(QS. Asy-Syura 42: Ayat 40) 

 Allah SWT berfirman: 
 وَمَنْ اَحْسَنُ قَوْلًا مِّمَّنْ دَعَاۤ اِلَى اللّٰهِ وَعَمِلَ صَا لِحًا وَّقَا لَ اِنَّنِيْ مِنَ الْمُسْلِمِيْنَ 
"Dan siapakah yang lebih baik perkataannya daripada orang yang menyeru kepada Allah dan mengerjakan kebajikan dan berkata, Sungguh, aku termasuk orang-orang muslim (yang berserah diri)?"
(QS. Fussilat 41: Ayat 33)

 Allah SWT berfirman: 
 وَلَا تَسْتَوِى الْحَسَنَةُ وَ لَا السَّيِّئَةُۗاِدْفَعْ بِا لَّتِيْ هِيَ اَحْسَنُ فَاِذَا الَّذِيْ بَيْنَكَ وَبَيْنَهٗ عَدَاوَةٌ كَاَ نَّهٗ وَلِيٌّ حَمِيْمٌ 
"Dan tidaklah sama kebaikan dengan kejahatan. Tolaklah (kejahatan itu) dengan cara yang lebih baik, sehingga orang yang ada rasa permusuhan antara kamu dan dia akan seperti teman yang setia."
(QS. Fussilat 41: Ayat 34)

 Allah SWT berfirman: 
 وَمَا يُلَقّٰٮهَاۤ اِلَّا الَّذِيْنَ صَبَرُوْاۚوَمَا يُلَقّٰٮهَاۤ اِلَّا ذُوْ حَظٍّ عَظِيْمٍ 
"Dan (sifat-sifat yang baik itu) tidak akan dianugerahkan kecuali kepada orang-orang yang sabar dan tidak dianugerahkan kecuali kepada orang-orang yang mempunyai keberuntungan yang besar."
(QS. Fussilat 41: Ayat 35)

Jazakallah

Wassalamualaikum,

(Resume Kajian Aa Gym)

0 comments:

Post a Comment