Review Oppo Reno - Kamera Slide 10 x Optical Zoom

Sumber Foto: Priceprice.com


Assalamualaikum, 

Kalau lihat YouTube, akhir akhir ini, selalu ada iklan paling atas. Dan salah satunya ialah iklan hape terkini dari Oppo, Oppo Reno. Flagship teranyar dari Oppo ini memang belum resmi di Indonesia, Tapi, kita intip sebentar bagaimana spesifikasi hape dengan tagline, Further Your Vision ini.

Desain  

Dilihat lebih detail, Oppo Reno akan sangat mirip dengan Find X, seri sebelumnya dari Oppo. Namun jauh lebih detail, hape ini nampak berbeda, terutama dari tampilanya yang sudah sangat bezzle less, dan pastinya menggunakan kamera pop up. Layarnya sudah dibekali full hd+ dan di lapisi gorilla glass 6. Ukuran layar mencapai 6,6 inch dan sudah menggunakan layar amoled yang bisa menampung jutaan warna pixel. Sementara bodynya di lapisi metal dan kaca yang sangat cantik ketika dilihat dari samping. 

Belakang bodynya juga di bekali dengan gorilla glass, sehingga body kacanya terlihat sangat mewah. Belum lagi garis vertical dari desain belakangnya membuat mata termanjakan karena sangat eye-catching. 

OS dan Chipset

Untuk chipset, Oppo Reno sudah bersanding dengan k20 pro dengan menggunakan snapdragon 855. Kecepatannya sendiri sudah sangat cepat dengan sistem motorized-nya. Penggunaan GPU Multi Core dengan AI Engine juga membuat hape ini sudah sangat cepat. Ditunjang dengan UFS 2.1 dan android Pie. Reno membanggakan para pencinta online game dengan Game Boost 2.0 yang mempunyai frame to frame optimization yang membuat pengalaman bermain permainan kelas tinggi menjadi sangat menyenangkan dan tanpa lag.

Kapasitas Penyimpanan

Untuk penyimpanan sudah standar hape menengah ke atas yakni RAM 8GB dan Internal 128 GB. Dan masih sangat bisa nambah karena Oppo Reno menyediakan slot micro SD yang memakai sistem hybrid tambahan kalau 128 GB tidak cukup. 

Kamera

Jagoan Oppo Reno memang ada di segmen kameranya. Menawarkan sistem Zoom hingga 10x secara optical, Oppo Reno bersanding dengan hape sejenisnya seperti k20 pro. Hanya agak berbeda dari segi konfigurasinya saja. Oppo Reno menawarkan triple kamera belakang utama 48mp dengan bukaan f1,7, kamera ultra wide 8 mp dengan bukaan f2,2 dan kamera periscope telephoto 13 mp dengan bukaan f3,0 dan 10 kali optical zoom. Semua kamera belakang sudah menggunakan OIS dan sensor Sony IMX 586 yang pastinya sudah sangat jernih dan menghasilkan foto HD. Hasil kamera saat malam pun sudah di upgrade ke night mode 2.0 yang sudah sangat bagus untuk low lightnya. 

Yang unik ada di kamera depanya. Sudah tidak mempunyai bezzle, tapi tidak menggunakan pop up kamera atau in screen seperti Samsung. Tapi menggunakan slide setengah, yang kalau di praktekan ini seperti prosesi mengintip. Kamera selfie ini dibekali resolusi 16 mp dengan bukaan f2.0. Slidenya mencapai 11 Derajat dan bisa di pakai hingga lebih dari 200,000 kali untuk penggunaan standar. Sudah tidak diragukan lagi kalau kamera depan Oppo menjadi favorit bagi kalangan remaja saat ini. 

Baterai

Jika k20 pro hanya mempunyai 4000 mAh, Reno menawarkan lebih dengan kapasitas 4065 mAh. Sementara kemampuan casnya ialah dengan fasilitas Vooc flash charge 3.0. 

Feature

Finger Print on screen sepertinya sudah jadi barang wajib ya untuk persaingan hape flagship killer. Belum lagi di tambah support dari NFC. Sayang, Reno tidak menyediakan jack audio, Jadi, kita harus membeli aksesoris terpisah seperti Wireless earpiece. 

Harga

Untuk harga belum ada rilis resmi, sementara tanggal rilis nya akan dilaksanakan akhir bulan juni. Pilihan warnanya sangat unik, tidak terlalu ngejreng berlebihan, tapi soft dan aman untuk remaja masa kini. 


Kesimpulanya, Oppo Reno adalah pesaing resmi dari K20 Pro. Rilisnya pun samaan bulan ini. Harganya pun kayanya ga beda jauh. Spesifikasinya beda beda dikits. Jadi, silahkan pilih aja.

Semoga bermanfaat,

Wassalamualaikum

0 comments:

Post a Comment