Sumber Foto: The verge
Assalamualaikum,
Jika di Apple ada WWDC, yang nanti di gelar tanggal 3 Juni 2019, besok lebih tepatnya, Google pun mempunyai konferensi untuk developernya sendiri. Dinamakan, I/O Google Developer Conference 2019, Google banyak memberikan pengumuman penting dengan segala inovasi terbarunya. Berikut rangkuman sedikit terkait apa yang terjadi di konferensi yang di gelar pekan kedua Mei kemarin:
Google Pixel 3A dan 3A XL
Pengumuman penting bagi siapapun yang menginginkan Google Pixel, namun budget tidak pas di kantong, maka peluncuran hape ini menjadi kabar gembira bagi mereka. Pixel 3A ini merupakan smartphone murah dari pixel series. Dengan harga minimal 6 jutaan, hape ini masih menggunakan bezzle yang cukup tebal. Walapun versi murah, tapi kualitas kameranya tidak terlalu jauh dengan kualitas pixel flagship. Apalagi dengan foto low light nya. Fitur portrait sendiri bisa di pakai d kamera depan dan belakang. Dan fitur zoom nya ada 2 kali multi zoom. Yang kurang hanya mungkin tidak ada fitur hape flagship seperti wireless dan juga water resistant. Tapi, tidak menjadi masalah, karena fitur fotografi nya sudah sangat mumpuni.
Android Q
Akhirnya setelah Android Pie, kali ini akan muncul sistem operasi terbaru yakni Android Q. Belum ada nama makanan resmi untuk sistem operasi ini. Banyak fitur menarik yang sudah sangat bisa dinikmati ponsel kekinian seperti foldable phones serta sudah mendukung 5G dan on device machine learning. Dan pastinya fitur paling ditunggu tahun ini yakni Dark Theme yang akan bisa di update oleh semua hape android.
Google Search
Salah satu kemewahan lain yang ditawarkan Google dalam event ini ialah adanya Full coverage di google search. Hal ini membantu kita agar apa yang kita cari akan disusun dengan rapi. Selain itu ada juga pencarian podcast yang tidak hanya dari pencarian judul saja, tapi juga akan dicari melalui isi dari podcast tersebut. Hebatnya bisa kita play untuk preview, atau kita klik play later. Yang paling wah lagi akan ada fitur AR dan 3D model di google search. Ini menjadi fitur paling futuristik saat ini karena kita akan disajikan konten 3d yang bisa di lihat secara langsung dari hasil pencarian kita. Bahkan hasil pencarian tersebut bisa di geser ke dunia nyata melalui fitur AR. Apakah hasil pencarian yang kita cari sudah sesuai kebutuhan atau tidak. Dua fitur tersebut menjadi primadona yang akan di rilis di akhir tahun.
Google Lens
Sebelumnya kita mengenal Google lens yang dapat scan benda untuk mengetahui benda apa dan harganya berapa. Akan ada peningkatan di fitur ini yakni fitur baru yang bisa scan menu restoran. Bahkan, aplikasi ini nantinya akan mampu menampilkan menu favorit di restoran tersebut, kemudian foto menunya serta komentar apa saja dari restoran tersebut. Tambahannya, kita bisa langsung menghitung harga dan nota nya. Sampai saat ini, Google telah bekerjasama dengan banyak majalah agar ketika pengguna melihat foto makanan di majalah tersebut, lalu scan, akan ketahuan nanti cara memasak makanan tersebut.
Google Go
Dengan fitur terbaru dari Google Go, nantinya kamera akan di integrasikan ke aplikasi ini sehingga tulisan apapun bisa di translate dan di baca. Hal ini merupakan kabar yang berguna bagi yang akan traveling. Ini bisa juga untuk pengguna yang tidak bisa membaca karena ada fitur dikte. Alhamdulilahnya, sudah didukung dengan bahasa indonesia. Nantinya, hape android apapun bisa mengakses fitur tersebut dan mulai bisa d update di pertengahan tahun ini.
Google Duplex
Google Duplex adalah asisten virtual seperti manusia yang dapat menelepon karena bisa meniru cara manusia. Tugas utamanya adalah bisa memesan sesuatu dari telepon. Sekarang, fitur barunya ialah google duplex on the web - yang dapat memesankan sesuatu secara otomatis melalui web. Pola kerjanya adalah kita tinggal bilang saja, nantinya google duplex akan memesankannya dengan mengisi form secara online. Untuk detailnya akan di informasikan lagi akhir tahun 2019.
Google Assistant
Tahun ini merupakan tahun dari Google Assistant yang akan di update secara besar sebagai the next generation asisstant. Yang kemarin harus mengcover data models yang sangat besar untuk mengetahui dan mengenali suara penggunanya, tahun ini berhasil di kompres menjadi setengah nya saja dan dapat di tanamkan di hape secara efisien dengan daya kerjanya yang real time serta memberikan jawaban sepuluh kali lebih cepat. Bahkan, bisa di akses meski hape sedang offline. Fitur lainnya ialah hey google nya sudah bisa sekali diucapkan untuk memulai minta asisten, yaitu di awal saja. Selain itu, update ini lebih bisa mengenali data. Serta, akan di integrasikan ke aplikasi waze sehingga tetap bisa multi tasking ketika sedang dalam perjalanan.
Privacy and Security di Google Account
Kedepannya, semua Privacy and Security setting akan di integrasikan di seluruh akun google. Caranya adalah tap avatar di akun kita, lalu pilih opsi your data lalu atur settinganya atau bahkan hingga menhhapusnya. Di chrome sendiri akan ada private browsing, mulai tahun ini. Hape android bisa digunakan sebagai security key untuk log in dengan mengikuti 2 steps verification.
Live Caption
Ini merupakan fitur paling baru tahun ini. Seperti Caption di youtube, kali ini kita bisa buat caption dari video apapun, perangkat apapun, kapanpun secara realtime melalui subtitle.
Live Transcript
Jika tadi dari video, sementara fitur ini untuk obrolan video call kita. Nanti nya akan secara otomatis ada subtitle ketika kita sedang mengobrol melalui video call
Live Relay
Sementara fitur ini mampu mengubah audio telepon menjadi teks yang sangat berguna bagi pengguna tuna rungu
Ufonia
Hampir sama dengan ketiga fitur di atas, Ufonia bisa mengenali dan mentranskrip obrolan dari orang yang mengalami gangguan bicara
Incognito Mode pada Google Maps
Pada fitur ini, akan ada upaya pengurangan pemantauan lokasi dari hasil pencarian yang lebih privat. Fitur ini akan ada di versi mobile dan web. Dengan fitur ini, kita bisa secara otomatis menghapus aktivitas aplikasi, hasil pencarian web dan info lokasi dari 3 bulan hingga 12 bulan.
Demikian hasil dari konferensi developer yang dilaksanakan oleh Google. Semoga setiap update ini menjadi sangat berguna bagi kehidupan kita sehari-hari.
Jazakallah
Wassalamualaikum,
0 comments:
Post a Comment